Sabtu, 12 Januari 2013

Suzuki Sodok Daihatsu dan Mitsubishi Jadi No. 2


Jakarta - Kabar mengejutkan datang dari Amerika Serikat ketika Suzuki mengajukan kebangkrutan disana. Tapi di Indonesia, penjualan Suzuki ternyata melesat cepat. Suzuki pun sudah berhasil mengalahkan penjualan Daihatsu dan Mitsubishi.

Daihatsu dan Mitsubishi terhitung sudah sejak lama menempati peringkat kedua dan ketiga di daftar merek terlaris di Indonesia. Suzuki pun sejak lama setia dengan posisi keempat.

Tapi kini, keadaan mulai berubah. Suzuki bangkit dan melesat cepat. Hal ini ditunjukkan dengan total penjualan periode Oktober 2012 (whole sales) yang berhasil menembus angka tertinggi sebesar 15.655 unit. Angka itu meningkat dibandingkan bulan September yang mencatat penjualan sebesar 13.068 unit.

Dengan hasil tersebut, Suzuki pun melesat ke peringkat dua secara nasional.

Carry Futura 1.5 (komersil dan penumpang) berada di peringkat teratas dalam kontribusi terbesar penjualan kendaraan Suzuki yakni 5.559 unit atau 35.5% dari total penjualan.

Kemudian di peringkat kedua ditempati oleh Ertiga sebesar 5.115 unit atau 32.7%, lalu disusul oleh APV baik penumpang maupun komersil (Mega Carry) sebanyak 4.046 unit atau 25.8%, dan sisanya diikuti oleh porduk Suzuki lainya, seperti Splash, SX4, Swift, Estilo, dan Grand Vitara sekitar 6 % dari total penjualan.

Dan pencapaian penjualan Suzuki roda empat (whole sales) yang diraih pada bulan Oktober 2012 merupakan pencapaian tertinggi sepanjang sejarah Suzuki berdiri di Indonesia.

"Suzuki kembali memecahkan rekor penjualan whole sale bulanan melalui pencapaian 15.655 unit di Oktober 2012. Kami berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung pencapaian ini. Bagi Suzuki, pencapaian ini adalah suatu langkah awal dalam rangka mewujudkan Suzuki sebagai pemain otomotif Indonesia yang signifikan,“ kata Davy J. Tuilan, 4W Sales Director PT. Suzuki Indomobil Sales dalam keterangan resminya.

Pembukaan Dealer Suzuki di Batam

Di tengah peningkatan yang terjadi, PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) meresmikan kembali dealer 3S (Sales, Service, Spareparts) yang telah distandarisasikan, yaitu PT Rodamas Makmur Motor berlokasi di Jl. Yos Sudarso Sei Baloi, Batam.

Dengan pembukaan dealer baru ini, maka Suzuki saat ini terhitung telah memiliki total 51 dealer yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Dealer ayar di Batam ini berdiri di atas lahan seluas 1.300 meter persegi dengan luas bangunan 4 lantai sebesar 755 meter persegi yang terbagi atas bangunan showroom seluas 451 meter persegi, bengkel seluas 612 meter persegi.

Showroom dan bengkel dilengkapi dengan ruang pamer dan ruang tunggu bengkel yang sangat nyaman serta didukung oleh fasilitas, sarana dan peralatan yang sesuai dengan standar Suzuki yang modern, lengkap dan terkini seperti fasilitas playground untuk anak-anak, Air Conditioner, Suzuki Interactive Brochure (SIB), dan sebagainya.

Sedangkan untuk fasilitas bengkel, dilengkapi dengan kapasitas servis 10 stalls, 8 post Lift, Smart Diagnostic Tester (SDT), Suzuki Special Tools (SST), layanan gratis cuci, vacuum, dan semir ban.

Konsep desain bangunan dan eksterior yang modern dan terkini, serta desain interior modern memberikan kesan mewah dan nyaman untuk layanan maksimal kepada konsumen dan calon konsumen Suzuki.

Dengan hadirnya dealer RMM-Batam merupakan hal yang sangat penting untuk mendekatkan Suzuki kepada pelanggan dan penggunanya di wilayah Batam dan sekitarnya. Diharapkan para pelanggan lebih mudah untuk mendapatkan layanan penjualan maupun purna jual, serta untuk memperluas market Suzuki di wilayah Batam dan sekitarnya.

Dalam acara ini, dilakukan juga Regional Launching produk kendaraan niaga terbaru dari PT. Suzuki Indomobil Sales, yaitu Suzuki Mega Carry Xtra dan pengukuhan komunitas Ertiga, yaitu Club Ertigamania Regional Batam.

Dapatkan ribuan Hadiah dari Suzuki pada program "TRIPLE BONUS" khusus pembelian yang dilakukan 1 Januari - 31 Maret 2013. Syarat dan ketentuan berlaku.

 



Sumber : detikOto.com



Posted 12 Januari 2013


1 komentar: