Jumat, 31 Agustus 2012

Seluruh Varian Ertiga Dipastikan Naik Rp 2 Juta / Oktober 2012

 

Meskipun naik Rp 2 juta, pihak Suzuki optimis tidak akan menyurutkan minat konsumen untuk membeli Ertiga.

Mulai awal Oktober mendatang, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menaikkan harga jual Suzuki Ertiga sebesar Rp 2 juta untuk seluruh varian.

SIS menyebutkan, kenaikan Ertiga bersifat bertahap dan sudah direncanakan sejak Januari 2012 lalu. "Keputusan harga Ertiga kami naikkan, bukan karena permintaan banyak lalu kami seenaknya menaikkan harga. Akan tetapi, hal ini sudah disusun sejak Januari agar harganya lebih kompetitif," terang Davy Tuilan, Direktur Sales SIS, di Jakarta, Rabu (29/8).

Jika dinaikkan Rp 2 juta, itu artinya harga Suzuki Ertiga tipe GA yang tadinya Rp 145,7 juta menjadi Rp 147,7 juta. Sementara Suzuki Ertiga tipe GL dan GX yang harga sebelumnya Rp155,7 juta dan Rp.167,7 menjadi Rp 157,7 juta dan Rp 169,7 juta (OTR Surabaya).

Kenaikan harga ini tidak berpengaruh pada perubahan atau penambahan fitur pada Ertiga. Artinya komponen, aksen, dan kelengkapan Ertiga akan tetap sama.

SIS menjamin harga Ertiga akan kompetitif karena dipantau dan diawasi langsung oleh SIS, sehingga tidak ada perbedaan harga mencolok di seluruh jaringan dealer Suzuki di Indonesia."Pada dasarnya di setiap wilayah, harga Ertiga sama, selisihnya hanya pada ongkos kirim, BBN, dan asuransi kendaraan," jelas Davy.

SIS optimis harga naik Rp 2 juta tidak akan menyurutkan minat konsumen untuk membeli Ertiga. "Perubahan harga ini kami yakini tidak akan menyurutkan minat peminat Ertiga surut. Sebaliknya kami optimis minat konsumen akan Ertiga akan semakin meninggi, seiring rencana untuk menaikkan volume produksinya, meski kami bisa belum bisa melansir kapan tepatnya. Kemungkinan tahun depan,"Endro Nugroho, Direktur Marketing dan Pengembangan Dealer SIS.



Info Penjualan unit Suzuki all item bisa langsung contact :

Executive Marketing (PRAPTO)
SIMPATI   :  0821 3925 2869
XL           :  0817 0373 2665
FLEKSI     :  031-7865 5757
PIN BB     :  25C4519C

Posted, 31 Agustus 2012

0 komentar:

Posting Komentar